Hadiah Hari Ibu dari Anakku yang ada di Pesantren.
Kiriman dari anakku charissa yang ada dipondok DQ kls 7 f ( Mts kls 1 ) Aku sangat terharu tak terasa air mata ini menetes deras dikala anakku yang tengah mengirimkan ucapan hari ibu melalui pendamping pondok. "Nok, nduk ibu selalu mendoakanmu, Semoga Allah selalu memberimu yang terbaik ya nak". "Ibu percaya nak kamu sudah berusaha semaksimal mungkin , Ibu merasa bangga dengan jerih payahmu usaha dan tekadmu kejujuranmu sangatlah berarti bagi ibu" ucapku dalam hati. Teruslah semangat nak, ibu yakin Allah akan memberi yang terbaik untuk setiap hamb-Nya yang selalu berusaha. Mungkin itu yang terbaik dari Allah Karena sesuatu yang kita inginkan, di hadapan dan pandangan Allah belum tentu terbaik untukmu . Yakinlah anakku semua pasti ada hikmah dari semua yang terjadi pada diri kita. Yakinlah anakku suatu saat engkau akan memetik pengorbanan dan jerih payah yang selama ini engkau lakukan dengan kenikmatan yang akan di berikan Allah untukmu. Salam sayang s